Kapuskersin TNI Pimpin Rakernis Kersin TA 2024 di Bogor
EXPOSE NET, Kepala Pusat Kerja Sama Internasional Tentara Nasional Indonesia (Kapuskersin TNI) Laksma TNI Donny Suharto, S.H., M.Tr.Opsla memimpin Rapat Kerja Teknis Kerja Sama Internasional TNI (Rakernis Kersin TNI) TA 2024, bertempat di Bigland Hotel & Convention, Sentul, Bogor, Jumat (22/11/2024).
Dalam sambutannya, Kapuskersin TNI menekankan tentang pentingnya peran seluruh stakeholder diplomasi militer TNI untuk bersama-sama memperjuangkan pencapaian tujuan dan sasaran TNI dalam bidang kerja sama internasional.
“Tidak ada yang “paling”, dalam hal ini semua pihak harus “saling” memainkan peran, tugas dan tanggung jawab yang diemban mengikuti irama kebijakan diplomasi yang telah ditentukan,” ujarnya.
Rakernis Kersin TA 2024 ini merupakan salah satu wadah untuk memenuhi kebutuhan komunikasi dan koordinasi dalam penyelenggaraan kerja sama internasional di lingkungan TNI.
Selain itu, para diplomat militer juga dapat berbagi informasi, wawasan dan perkembangan lingkungan strategis terkini untuk dapat mengembangkan metode kerja sama internasional dengan lebih baik di masa yang akan datang.
Rapat Kerja ini semakin menarik dengan adanya diskusi interaktif antar peserta setelah melaksanakan kegiatan pemutakhiran data perjanjian dan kerja sama internasional tahun 2024 yang dihadiri oleh para Pejabat setingkat Paban/Kabid yang membidangi penyelenggaraan kerja sama internasional di lingkup Mabes TNI, Mabesad, Mabesal dan Mabesau.(Puspen)
- Evakuasi Korban Tanah Longsor di Pacet
- Situasi Tol Cipali
- Breaking News: Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Resmi Diberlakukan !
- Pesawat TNI AU Hercules C-130 Berhasil Mendarat di Myanmar
- Semangat Idul Fitri di Lebanon
- Bupati Bogor dan Wabup Laksanakan Shalat Idul Fitri 1446 Hijriah
- Ketua Umum DPP GBNN Garda Bela Negara Nasional
- Sedih Tak Bisa Berbagi Rezeki Saat Lebaran, Ekonomi Sedang Sulit
- Opor Ketupat: Hidangan Ikonik Lebaran yang Tak Lekang Waktu
- Lebaran Tiba, Makanan Khas Idul Fitri yang Menggugah Selera
- Breaking News: Sidang Isbat Tetapkan 1 Syawal Pada 31 Maret 2025
- Keputusan Pemerintah Penetapan 1 Syawal 1466 H
- Ribuan Pemudik Padati Stasiun Kejaksan Cirebon
- Info Jalur Pantura Cirebon, Arus Mudik
- Sepinya Arus Mudik, Tol Masih Lengang di H-3 Idulfitri