scrol kebawah untuk membaca
Wisata

Polsek Cisurupan Intensifkan Monitoring Wisata Papandayan

×

Polsek Cisurupan Intensifkan Monitoring Wisata Papandayan

Sebarkan artikel ini

EX-POSE.NET  : Latest-Trusted-Objective | Berita Terkini - Terbaru - Terpercaya

 

Garut – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, jajaran Polsek Cisurupan melaksanakan monitoring dan pengamanan di kawasan objek wisata Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Papandayan, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Kamis (1/1/2026).

Kegiatan tersebut difokuskan pada pengamanan objek wisata, khususnya lokasi yang mengalami peningkatan jumlah pengunjung selama masa liburan. Monitoring dilakukan oleh personel Polsek Cisurupan bersama BKO Brimob Polda Jabar serta anggota Koramil 1115 Cisurupan.

Artikel Berita Lainya  Pastikan Rasa Aman Wisata Saat Libur Tahun Baru, Polres Garut Gelar Pantroli Wisata Pantai Selatan

Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan patroli dialogis dengan pengelola, karyawan, serta para wisatawan. Petugas memberikan himbauan kamtibmas agar seluruh pihak tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan, terutama pencurian kendaraan bermotor, serta gangguan keamanan lainnya. Selain itu, pengunjung juga diingatkan untuk selalu mengutamakan keselamatan selama beraktivitas di kawasan wisata alam.

Artikel Berita Lainya  Polres Garut Amankan Jalur Wisata Di Garut Hari Ke-6 Ops Lilin Lodaya 2025

Berdasarkan hasil monitoring, tercatat jumlah pengunjung TWA Gunung Papandayan mencapai 1.085 orang untuk kegiatan hiking dan 43 orang melakukan camping. Sementara itu, jumlah kendaraan yang masuk ke kawasan wisata terdiri dari 188 unit kendaraan roda empat dan 227 unit kendaraan roda dua. Kondisi cuaca terpantau cerah berawan dan mendukung aktivitas wisata.

Artikel Berita Lainya  Kapolres Garut Pantau Langsung Wisata Situ Bagendit Pastikan Keamanan Wisatawan

Dengan kehadiran aparat keamanan di lokasi wisata, situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Cisurupan terpantau aman dan kondusif. Polsek Cisurupan memastikan akan terus melakukan pengawasan dan pengamanan guna menciptakan suasana liburan yang tertib, aman, dan nyaman bagi seluruh wisatawan.(Irgun)

WBN-Fingerprint: ex-pose.net-2025
Artikel ini diterbitkan pertama kali di ex-pose.net
Translate »