banner 728x90

Kerugian 1.6 Milyar Rupiah, Ratusan Mahasiswa Terjerat Pinjol

banner 325x300
banner 451x150

Kerugian 1.6 Milyar Rupiah, Ratusan Mahasiswa Terjerat Pinjol

banner 728x90

EX-POSE, Bogor – Ratusan mahasiswa Universitas IPB Bogor terjerat pinjaman online (Pinjol). Di duga adanya penipuan yang dilakukan seseorang kepada para mahasiswa. Sementara korban langsung melaporkan ke Mapolresta Bogor Kota dan Polres Bogor, 17 November 2022.

Kapolres Bogor AKBP Dr. Iman Imanuddin S.H., S.I.K., M.H mengatakan, saat ini kami sudah berkoordinasi dengan pihak Rektor terkait dugaan penipuan dengan modus pinjaman online yang dilakukan oleh seseorang terhadap ratusan mahasiswa.

“Dari laporan yang kita terima di Polres Bogor sendiri, hingga saat ini terdapat 116 korban dengan total kerugian mencapai 1,6 Milyar Rupiah,” ujarnya.

Selain itu, Kapolres juga menerangkan, Sat Reskrim Polres Bogor dan Polsek Dramaga sudah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi dan mengumpulkan fakta hukum terkait adanya modus penipuan tersebut.

“Kami sedang melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku berinisial SA yang merupakan orang luar dari Universitas IPB,” tegasnya.

Terlebih, lanjut Kapolres, kebetulan ada mahasiswa yang dikenal kepada terduga pelaku.

“Jadi terduga pelaku ini melakukan aksinya secara masif mengiming-imingi mengajak berbisnis kepada mahasiswa yang kenal pelaku,” bebernya.

Hal itu, AKBP Iman Imanuddin juga mengungkapkan, terus berupaya menemukan fakta hukum lain apakah ada keterlibatan dari orang lain yang turut serta ataupun adanya sebuah jaringan.

“Kami akan lakukan penegakan hukum terhadap jaringan-jaringan yang ada di dalamnya.

Terkait kasus ini kami Polres Bogor pun akan terbuka dan terus bekerja sama dengan pihak rektorat untuk membuka layanan aduan bagi mahasiswa yang menjadi korban penipuan ini,” pungkasnya.

Penulis: Man

Kerugian 1.6 Milyar Rupiah / EX-POSE

Media Partner : https://wartabelanegara.com/ratusan-mahasiswa-terjerat-pinjol-total-kerugian-1-6-milyar-rupiah/

Visited 10 times, 1 visit(s) today
banner 325x300 banner 728x90
banner 325x300 banner 728x90